RUMUS VLOOKUP, SUM DAN PERKALIAN

CARA MENGGUNAKAN RUMUS VLOOKUP, SUM DAN PERKALIAN

Assalamu'alaikum wr.wb
Selamat datang di artikel saya. terima kasih sudah berkunjung diblog ini.

Pernah gak sih temen-temen mendapatkan suatu tugas yang menggunakan Ms.Excel. Kadang ketika kita mendengar kalimat microsoft excel, sebagian besar orang sudah bingung dengan rumus-rumus yang ada didalamnya. Sebenarnya rumus-rumus ini mempermudah kita ketika mengerjakan suatu data di Ms.excel. nahhh,  kali ini saya akan share bagaimana cara mengoperasikan rumus-rumus yang ada diexcel. Dari banyaknya rumus yang ada di Ms.excel untuk artikel kali ini saya akan membahas rumus Vlookup, SUM dan Perkalian.

Coba temen-temen perhatikan data berikut :





Coba perhatikan, digambar yang pertama di data pembelian ditoko mawar masih kosong, sedangkan digambar yang kedua sudah tertera harga-harga yang sudah dihitung menggunakan rumus di ms.excel. 

Baik yang pertama saya akan membahas bagaimana menggunakan rumus vlookup.


1. VLOOKUP (=VLOOUP)

Vlookup merupakan salah satu fungsi/formula yang ada di ms.excel yang berfungsi untuk mencari data yang cocok dari suatu table/data lain ke table yang diinginkan (vertikal).
Perhatikan gambar berikut :


Perhatikan pada gambar tersebut:
Digambar tersebut menunjukan bahwa tabel yang ada dibawah sedang mencari data yang sama dengan tabel yang ada diatasnya.

Rumus : =VLOOKUP(B16;$B$6:$D$12;2;FALSE)
kemudian untuk mempercepat, pada kolom yang sama blok yang sudah di beri rumus lalu tarik ke bawah maka akan muncul data yang diinginkan pada baris lainnya. Maka hasilnya seperti gambar dibawah ini :


Kemudian perhatikan gambar berikutnya :

Pada gambar ini kita mencari harga setiap barangnya.

Rumus : =VLOOKUP(B16;$B$6:$D$11;3;FALSE)
seperti biasa untuk mempercepat tinggal tarik kebawah pada kolom yang sama. Perhatikan gambar dibawah ini :





2. PERKALIAN (=*)

Fungsi ini digunakan untuk perkalian bilangan.

Perhatikan juga gambar berikut :



Rumus : =D16*E16
disitu menunjukkan perkalian antara Rp. 25.000 x 5 maka hasilnya tinggal tekan tombol ENTER. Untuk mempercepat kolom yang sama tinggal tarik kebawah saja.


Rumus : =F19*20%
dari data ini menunjukan perkalian antara  diskon 20% dengan harga keseluruhan barang.


3. SUM (=SUM)

 Fungsi ini digunakan untuk menjumlahkan data dalam jumlah yang banyak.

Perhatikan gambar berikut : 


Rumus : =SUM(F16:F18)
digambar ini menunjukkan penjumlahan dari kolom F baris 16  sampai kolom F baris 18



Bagaimana dengan artikel ini, semoga bermanfaat. Mohon maaf apabila ada kata-kata yang salah (typo).
Sekian dari saya.  
Terima Kasih :)

Wasslamu'alaikum wr.wb



Follow : @kepribadianremaja

Comments

Popular posts from this blog

RANGKUMAN KIMIA BAB III TATA NAMA DAN PERSAMAAN REAKSI KIMIA

RANGKUMAN KIMIA BAB I KONFIGURASI ELEKTRON DAN SISTEM PERIODIK UNSUR

BAB VIII TERMOKIMIA